Mulai perjalanan spiritual seumur hidup dengan voco Makkah. Lokasi utama kami di dekat Haram ideal untuk ibadah haji dan umrah, dan layanan antar-jemput kami memastikan Anda tiba di Masjidil Haram dengan mudah. Gunung Mina dan Gunung Arafah berjarak dekat. Kamar kami yang luas bisa menampung hingga tujuh orang tamu, sehingga cocok untuk keluarga atau kelompok yang bepergian bersama. Tiap kamar memiliki desain yang modern dan elegan, kasur premium, dan seprai katun mewah untuk menjamin kenyamanan Anda. Kamar mandi lengkap dengan pancuran yang menyegarkan dan perlengkapan mandi kualitas tinggi. Untuk Anda yang mencari ruang lebih luas untuk bersantai, suite kami menawarkan ruang tamu yang nyaman untuk bersantai dengan penuh gaya. Setelah seharian beribadah umrah atau haji, bersantai di lobi penuh gaya dengan lantai marmer sejuk dan kursi nyaman. WiFi gratis di seluruh area hotel agar Anda bisa tetap terhubung dengan yang Anda cintai di rumah. Sembilan menara kami menyajikan hidangan lezat 24/7, dengan pilihan sarapan sehat terbuat dari bahan-bahan bergizi. Anda dapat menikmati makanan ringan dan lezat tiap saat, siang atau malam. Musala terpisah tersedia untuk pria dan wanita. Jika Anda lupa sesuatu, jangan khawatir! Anda bisa dengan mudah menemukan apapun yang dibutuhkan di pusat perbelanjaan terdekat.
Harga tertera adalah harga rata-rata masa inap per malam dari
Menginap di hotel hendaknya terlepas dari tuntutan sehari-hari. Jadi, kami menambahkan sentuhan menawan yang membuat segalanya berbeda, untuk menciptakan momen yang akan terus Anda kenang setelah check-out.
Kami senang mengetahui bahwa para tamu menjalani masa inap yang mantap bersama kami – atau mencari tahu cara kami dapat membuat pengalaman voco mereka menjadi semakin baik. Baca ulasan tamu terverifikasi di bawah.